- Seorang ahli bangunan di kawasan Kent, Inggris, saat ini tengah bersiap-siap memperkenalkan rumah pohon mewah seharga kurang lebih 60,000 Euro. Maklum, rumah pohon tergolong mewah karena dilengkapi kabinet dapur, TV plasma 60 inci, bahkan bak mandi air panas.
Chris Whalley, si ahli bangunan itu, membangun "rumah persembunyian" rahasia itu di kawasan Blean, Kent, Inggris, selama lebih dari 7 bulan. Whalley mengukir "rumah pohon" tersebut hampir seluruhnya menggunakan bahan kayu apung yang ia kumpulkan dari pantai tak jauh dari tempatnya membangun rumah pohon ini.
Ia memang membuat rumah pohon ini sedemikian mewah untuk ukuran yang biasa dibuat orang secara iseng-iseng. Ia dengan serius melengkapi rumah pohon untuk berlibur ini dengan saluran air dan instalasi listrik. Alhasil, memang tampak benar-benar lengkap serta nyaman seperti di hotel bintang lima bergaya dekorasi rustik.
Mengelilingi seisi rumah pohon ini terasa memberikan nuansa harmoni alam dengan setting rumah yang benar-benar alami. Whalley membangun konstruksi rumah pohon ini setinggi 20 kaki dari tanah.
Untuk menjalankan rencana pembangunannya, ia mulai merancang desain bangunan ini sebagai rumah pohon berteknologi tinggi pada Maret lalu. Untuk memperkecil pengeluaran, Whalley menggunakan kulit-kulit kayu dan tumpukan kayu apung yang dia kumpulkan tak jauh dari Pantai Whitstable.
Whalley dan isterinya, Michelle (48), yang dikaruniai enam anak ini, juga cukup beruntung memiliki banyak kulit kayu untuk membuat lemari, sebuah meja, dan tempat tidur di rumah pohon ini. Kemudian, Whalley mulai melakukan pekerjaannya sendiri tanpa bantuan penyamak kulit kayu, dan naik-turun pohon menggunakan tali.
No comments:
Post a Comment